Senin, 18 Agustus 2014

Laporan Kegiatan Belajar Hari Ke Lima








Laporan Aktivitas Belajar
Nama Lengkap
:
Yudi Riyadi
NIM/ No. Registrasi
:
11031410
Alamat email
:
myudiriyadi@gmail.com
Program/ Opsi
:
TKJ
Masa Persiapan Hari ke-
:
5
USBJJ
:
SEAMOLEC




Aktivitas Belajar di Kelas
Kolom di bawah ini berisi rangkuman materi perkuliahan tadi (100-200 kata).





Selamat pagi kawan-kawan semuanya.....
Assalamu alaikum wr.wb

Kegiatan setiap pagi kami lakukan diawali dengan apel pagi terlebih dahulu di depan gedung GKU. Hari ke empat ini apel paginya lumayan pada kompak soalnya pas hari kemarina da penegasan dari Bu Ani bahwa apel pagi itu ada penilainnya juga dan buat nilai tambah pada mata kuliah, jadi anak anak banyak yang ikutan, bagus deeh bu ada penegasan sedikit.
Apel pagi ini diskusi tentang pembikinan jaket angkatan, diskusinya lumayan lama banyak yang berargumen. Salah satunya saya, saya berfikiran sangat setuju untuk membuat jaket angkatan ini sebagai salah satu identitas kekompakan. Kita berunding tentang biaya pembuatan untuk jaket tersebut.
Naah pada masa persipan di hari yang ke lima ini kita akan belajar tentang Edmodo dan Sigil yang di ajarkan oleh kakak kakak kelas dari SEAMOLEC.
Kita belajar tentang Sigil terlebih dahulu
Buku digital, atau disebut juga e-book merupakan sebuah publikasi yang terdiri dari teks, gambar, maupun suara dan dipublikasikan dalam bentuk digital yang dapat dibaca di komputer maupun perangkat elektronik lainnya. Sebuah buku digital biasanya merupakan versi elektronik dari buku cetak, namun tidak jarang pula sebuah buku hanya diterbitkan dalam bentuk digital tanpa versi cetak. Format buku digital beragam, mulai dari format yang didukung oleh perusahaan besar (PDF oleh adobe, swf oleh flash, doc oleh Word) dan berbagai format lainnya yang didukung oleh perangkat maupun pembaca buku digital tertentu. Pada tahun 1990 dikembangkan pula format open e-book yang memungkinkan publisher dan pengembang software untuk menggunakan satu format yang dapat dibaca di perangkat manapun dan menggunakan berbagai software pembaca buku digital. Salah satu nya adalah Epub. 




Epub (electronic publication) merupakan salah satu format digital book yang merupakan format standardisasi bentuk, diperkenalkan oleh International Digital Publishing Forum (IDPF) pada Oktober 2011. Epub menggantikan peran Open eBook sebagai format buku terbuka. Epub terdiri atas file multimedia, html5, css, xhtml, xml yang dijadikan satu file dengan ekstensi .
Format epub merupakan salah satu format buku digital yang paling populer saat ini, sebagai format yang tidak mengacu kepada salah satu pengembang tertentu, membuat format ini dapat dibaca di berbagai perangkat, seperti: komputer (AZARDI, Calibre, plugin firefox, plugin google chrome), Android (FBReader, Ideal Reader), iOS (ireader), Kobo eReader, Blackberry playbook, Barnes and Noble Nook, Sony Reader, dan berbagai perangkat lainnya. Berbagai kelebihan epub yang ditawarkan telah menjadikan epub sebagai salah satu format buku digital yang paling banyak digunakan, fitur-fiturnya antara lain:
  • Format terbuka dan gratis
  • Berbagai pembaca epub yang telah tersedia di berbagai perangkat
  • Berbagai software pembuat epub telah tersedia
  • Support untuk video dan audio
  • Reflowable (word wrap), dan pengaturan ukuran text
  • Support untuk DRM
  • Styling CSS
Nah kita sekarang akan belajar tentang Edmodo
Pengertian Edmodo yaitu situs jaringan sosial tempat berbagi data, event, jadwal dan lain sebagainya diperuntukkan bagi para guru dan murid. Edmodo adalah media social network microblogging yang aman bagi siswa dan guru. Edmodo didirikan oleh Nicolas Borg dan Jeff O’Hara, dua orang yang bekerja di sekolah terpisah di daerah Chicago. Pada situs ini orangtua pun dapat bergabung serta berkomunikasi dengan guru dan orangtua siswa lain, selain tentu saja dengan putra atau putri mereka sendiri. Sekarang Edmodo sudah berkembang pesat dan sudah memiliki kurang lebih 7 juta akun yang terdiri dari guru dan murid. Dari pengertian Edmodo diatas, tentu kita mengetahui bahwa edomodo digunakan sebagai sarana komunikasi antara dosen dengan mahasiswa atau guru dengan murid.
Fitur fitur yang disediakan oleh edmodo adalah:
1. Ganti foto picture profile
2. Tampilan seperti facebook jadi mudah untuk diingat-ingat
3. Membuat Event atau jadwal kegiatan penting
4. Berinteraksi guru dengan murid secara mudah
5. Dapat diakses melalui handphone anda kapanpun dan dimanapun
Dengan semua fitur-fitur edmodo dapat bersaing dengan media social networking lainnya. Tetapi ini lebih ditujukan dengan para guru dan murid. Dalam situs edmodo.com ini disediakan layanan media social dengan tombol “Im Teacher” “Im Student” jadi situs ini dimudahkan untuk para murid dan guru saling berinteraksi satu sama lain.
Untuk tujuan percobaan, mari lihat layanan dari kedua perspektif. Dimulai dari sisi guru terlebih dahulu. Window sign up terlihat biasa dengan semua field biasa untuk diisi. api kemudian Anda akan melihat bahwa versi siswa memiliki perbedaan khas.
Berikut kilasan di edmodo.com:
1. Buka situs www.edmodo.com dan muncul seperti gambar dibawah ini:

Jika anda belum mempunyai akun edmodo silahkan klik sign up. Pilih menu profesi anda sebagai murid apa guru. Sign up ini mudah sekali anda tinggal menuruti perintah langkah langkah mendaftarnya dan isikan saja apa yang anda mau. Jika sudah mempunyai akun edmodo seperti saya anda bisa langsung sign in to edmodo dengan menuliskan username/email anda dan password anda
2. Setelah sign in muncul gambar seperti ini:

Nah dihalamain ini sangat persis seperti facebook bukan? Iya kenapa agar memudahkan kita saat memainkan situs ini. Di icon atas kiri terdapat menu bar seperti homee, event, note, task dan lain sebagainya.  Dikolom tengah seperti tampilan facebook ini anda bisa mengupload tugas soal event dan lain sebagainya. Bisa membuat status juga tapi ingat ini situs untuk para guru dan murid selayaknya anda berbicara yang sopan saja.Dan dikolom kanan atas juga ada profile, account anda. Anda bisa mengganti foto profile selayaknya media sosial lainnya. 

3. Pada Kolom Calendar Edmodo
Pada kolom kalender Edmodo anda bisa berbagi event atau kegiatan yang ada dalam sekolah maupun universitas. Ini sangatlah mudah bagi anda untuk yang tidak sempat untuk meluangkan waktu membuat jadwal dan ditempelkan ke dinding wacana, anda bisa mengatur semua aktifitas atau jadwal yang anda inginkan dengan mudah disini.

Sekilas tentang pengertian edmodo.Semoga materi pengertian edmodo ini bermanfaat bagi kita semua. 
Kegiatan belajar kita cukupkan sampai disini dahulu, sampai jumpa pada materi kuliah selanjutnya.
Wassalamu Alaikum Wr. Wb. 

Kendala atau kesulitan yang saya hadapi.

Dalam materi kesempatan ini membahas tentang edmodo dapat dimengerti karena tidak begitu rumit dan pitur-piturnya hampir sama dengan akun Facebook.

Video Dokumentasi Belajar
Pada kolom ini berisi cuplikan gambar (screenshots) dari Video Dokumentasi Belajar yang telah saya buat pada Tahap Perkuliahan ini.
 




Kolom di bawah ini berisi link yang menampilan Video Dokumentasi Belajar yang telah saya upload di Youtube.

http://www.youtube.com/watch?v=G3QlA6wZY6E



























































Tidak ada komentar:

Posting Komentar